Postingan

Menampilkan postingan dari 2015

Rindu PSS Sleman

Gambar
Tiga bulan tanpa sepakbola rasanya sangat sepi sekali. Seperti tidak ada sebuah kehidupan dan kesenangan dalam rutinitas sehari-hari kita terutama untuk para suporter. Itulah yang sedang dirasakan oleh suporter klub lokal Divisi Utama Indonesia, PSS Sleman. Tiga bulan waktu yang cukup lama untuk para suporter untuk ''berpuasa'' dalam mendukung klub sepakbola kebanggaannya. Terakhir kalinya, Sleman fans menyaksikan dan mendukung langsung PSS  Sleman dalam turnamen Piala Kemerdekaan bulan Agustus kemarin di kota Madiun. Setelah gagalnya PSS Sleman dalam penyisihan grup, Sleman fans tidak lagi mendapatkan sebuah hiburan untuk menghapus lelah dalam rutinitas kehidupan sehari-harinya. Ya, menyaksikan sepakbola merupakan sebuah kesenangan, hiburan bahkan kebanggaan tersendiri untuk para suporter di Indonesia bahkan di dunia. Sepakbola bagaikan obat penghapus lelah dan masalah dalam diri seseorang. Kerinduan yang ...

Tato dan Sepakbola

Gambar
 Sebuah Tato bergambarkan stadion  "Tempat Ibadah" untuk suporter  (Sumber gambar : http://www.ultras-tifo.net/) Di dalam bahasa Indonesia, kata Tato merupakan pengindonesiaan dari kata Tattoo yang berarti goresan, gambar atau lambang yang membentuk sebuah desain pada kulit tubuh seseorang (Kadir Along, 2006:83).  Seseorang harus merelakan tubuh bersihnya itu di gores dengan alat jarum suntik. Penggambaran tato ini harus dilakukan oleh seseorang dengan kemantapan hati, pasalnya gambar atau goresan tato ini sulit untuk dihapus dan dihilangkan dari kulit tubuh seseorang. Tak jarang, seseorang yang telah merelakan kulit tubuhnya di gambar dan di Tato tersebut sudah mempunyai desain atau gambar yang mempunyai arti bahkan makna. Mungkin makna atau arti tersebut tidak banyak orang lain yang tau, akan tetapi bagi dirinya sendiri makna dan arti dari sebuah tato tersebut bisa berarti sangat spesial dan juga bisa sebagai cara mengekspresikan dirinya sendiri...

TIDAK ADA YANG BISA DIBANGGAKAN SELAIN PSS SLEMAN

Gambar
Suporter PSS Sleman menuju Stadion Maguwoharjo Stadion merupakan tempat berkumpulnya ribuan suporter untuk mendukung tim kebanggaannya saat berlaga. Tempat yang bisa mengumpulkan orang-orang berjiwa tak pernah padam dengan tidak melihat tingkatan sosial. Selama mereka berada di stadion, tingkatan sosial yang mereka miliki di luar sana sama sekali tidak berguna. Mulai dari tingkatan pendidikan, tingkat ekonomi, tingkat derajat di wilayah tempat tinggalnya semua tidak berguna dan tidak bisa dibanggakan kalau sudah berada di dalam stadion. Pasalnya suporter yang datang ke stadion Maguwoharjo bertujuan hanya satu, yaitu untuk mendukung PSS Sleman yang telah menjadi sebagian dari kehidupannya. Dan hal yang bisa dapat dibanggakan saat berada di stadion adalah PSS Sleman tidak ada selain itu. Gila bukan? tingkatan sosial yang setinggi apapun yang mereka miliki itu tidak ada gunanya kalau sudah berada di dalam stadion. Itulah kenyataan yang terjadi di stadion Maguwoharjo bahkan di luar...

SEPAKBOLA SEBAGAI BISNIS DAN INDUSTRI (?)

Cabang sepakbola merupakan salah satu cabang olahraga yang paling banyak penggemarnya. Cabang sepakbola sebuah aktifitas yang menggunakan saraf kerjasama dan kebersamaan, karena sepakbola dimainkan oleh sebelas pemain di mana berbagai posisi dan peranan yang berbeda. Ada penjaga gawang, pemain belakang, pemain tengah dan penyerang. Setiap posisi atau peranan ini bertanggungjawab penuh dengan wilayahnya. Penjaga gawang bertanggungjawab supaya gawangnya tidak kebobolan, pemain belakang bertanggungjawab untuk menghentikan penyerang dari tim lawan, pemain tengah bertugas memberi umpan dan membangun serangan sedangkan penyerang bertugas untuk mencetak gol. Di negara maju sepak bola mempengaruhi kehidupan seluruh bangsa dan negara. Pada saat ini, sepakbola bukan lagi sebagai ajang olahraga atau permainan biasa. Popularitas sepakbola yang luar biasa ini telah menuntun sepakbola ke dalam setiap kehidupan masyarakat maupun menuntun ke sebuah bisnis atau industri. Untuk mengembangkan sebu...

TIDAK SEMUA FANATIK ITU ANARKIS

Gambar
Suporter sepakbola berbeda dengan penonton biasa pada umumnya. Hal ini dikarenakan suporter klub sepakbola memiliki tingkat kefanatikan yang lebih besar yang telah menjadi suatu kebudayaan atas lahirnya sebuah klub sepakbola. Suporter merupakan kumpulan individu-individu yang membentuk massa dalam jumlah yang besar, ratusan bahkan sampai ribuan dan tidak membedakan identitas sosial dan ekonomi. Biasanya dalam pertandingan, suporter berperan sebagai roh penyemangat tim yang dapat berpengaruh positif terhadap hasil pertandingan yang diraih oleh tim yang didukungnya. Selain itu suporter juga memiliki kesetiaan yang cukup besar untuk terus ikut mendukung tim kebanggan mereka dalam melakukan pertandingan tandang atau pertandingan yang dilangsungkan di kandang lawan. Biasanya hal tersebut mereka lakukan hanya bermodalkan semangat dan pemikiran bahwa suporter ada hanya untuk klub. Waktu, tenaga bahkan uang rela mereka keluarkan untuk mendukung klub kebanggaannya bermain di kandang bahka...

[Foto] Kompilasi PSS Sleman musim 2014-2015

Gambar

Sepakbola dan Sebuah Kebanggaan Kelompok

Gambar
Sepakbola seperti ditakdirkan bukan sekadar olahraga. Di Jerman dan Perancis sepakbola adalah kebanggaan teritorial dan pesta. Kalo di Inggris lain lagi, sepakbola adalah ritual dan hiburan. Tak heran kalo di Old Trafford, stadion klub berjuluk Setan Merah, Manchester United sering dibentangkan spanduk dalam ukuran raksasa: Manchester United is My Religion, Old Trafford is My Church . Mungkin ritualnya di stadion karena agamanya adalah MU. Bagaimana dengan di Brazil? Hmm.. ternyata sepakbola adalah jalan hidup. Jutaan orang menggantungkan hidupnya kepada sepakbola untuk melepaskan jeratan kemiskinan yang parah di negara tersebut. Lihat saja, talenta-talenta keren mereka hampir semuanya sukses bersama klub-klub raksasa di daratan Eropa. Mulai dari jamannya Pele (Edson Arantes do Nascimento) sampe yang muda belia macam “Si Bebek” Alexander Pato yang main di AC Milan. Kalo kita mau jeli, ternyata di Spanyol dan Italia, sepakbola adalah politik. Real Madrid adalah klub deng...